Sejarah Anita Salon
Anita Salon dirintis oleh
ibu Anita Rahayu sejak tahun 1988 di kawasan Rempoa, Jakarta
Selatan. Awal mulanya dikenal para pelanggan karena perawatan kulit
wajah dan akupressur/totok wajah yang terbukti banyak membantu para
pelanggan dalam mengatasi problem kulit wajah.
Hanya di Anita Salon dan satu-satunya di Indonesia yang menerima penghargaan tingkat ASEAN untuk terapi tradisional cina akupressur /totok wajah .
Tidak hanya keberhasilan didalam perawatan kulit dan wajah, Anita Salon menawarkan produk dan jasa salon yang unik,terbukti dan terpercaya. Salah satu produk pelayanan unik yang di tawarkan adalah facial kepompong ulat sutra yang membantu kulit wajah lebih halus dan berseri dan Thai herbal kompres massage yang membantu relaksasi tubuh dan peredaran darah, dan masih banyak lagi pelayanan & produk unik lainnya.
Pada tahun 2001, Anita mengembangkan bisnisnya dan salon pusat berpindah di lokasi Bintaro
sektor 9. Anita Salon Rempoa menjadi salon cabang dengan konsep waralaba, selain cabang
Anita Salon lainnya di Alam Sutra.
Anita Salon menawarkan rangkaian perawatan lengkap dari ujung rambut sampai ujung kaki, perawatan kulit dan cara penanggulangannya, serta klinik dengan konsultasi gratis oleh dokter kecantikan bagi program kecantikan wajah dan tubuh , program pelangsingan, detoks, mikrodermabrasi,terapi oksigen dan sebagainya.
Tidak hanya terkenal dengan perawatan kulit wajah dan tubuh dengan harga terjangkau , Anita Salon juga banyak memenangkan penghargaan tingkat nasional dan internasional untuk tata rambut ,
make up dan pewarnaan rambut bersama dengan Top stylist Franky Johansyah (FJO hair studio).
Anda juga dapat menjaga kesehatan/kebugaran anda di fitness center Muscledome atau menikmati sajian khas jawa timur bernuansa pedesaan di resto “Pecel Pincuk Godong Ijo" , berlokasi di belakang gedung kami, di Anita Salon -Bintaro sektor 9.
WWW.ANITASALONSPA.COM